Lompat ke isi utama

Berita

Lewat Pra Raker, Bawaslu Sragen Siapkan Pembahasan Program Kerja 2026

12357g

Sragen - Memasuki awal tahun 2026, Bawaslu Kabupaten Sragen mengadakan Pra Rapat Kerja (Pra Raker), di aula kantor Bawaslu Sragen, selasa 6 Januari 2026. Pra Raker ini diikuti oleh semua pimpinan dari devisi masing-masing, dan tentunya seluruh staff kepegawaian. Hal ini untuk menyiapkan keperluan yang akan dibahas dalam rapat utama.  Seperti  mengumpulkaan materi, menyusun poin-poin pembahasaan agar tidak ada yang terlewatkan, juga menyusun kerangka acara serta pembagian tugas.

Rapat yang berlangsung internal ini mengevaluasi program kerja di tahun sebelumnya, serta mengakomodasi program kerja yang belum terlaksana untuk diteruskan di tahun 2026. Peserta juga diberi kesempatan menyampaikan usulan atau gagasan apa saja yang bisa dibahas untuk ditindaklanjuti dalam Rapat Kerja.

Di tahun 2026, Bawaslu Sragen bisa memiliki otoritas untuk membuat program kerja berdasarkan masing-masing devisi. Setiap devisi bisa menyampaikan kerangka kerja dan selanjutnya diolah dalam Rapat Kerja sehingga menjadi satu kesatuan progaram kerja Bawaslu Sragen. Hasil kesepakatan program kerja tersebut nantinya disampaikan ke Bawaslu Provinsi Jawa Tengah.

Pra Raker ini untuk mendukung tercapainya penyusunan program kerja yang sistematis dan terukur di tahun 2026 yang tetap mengacu pada visi dan misi Bawaslu RI.

Penulis dan Foto: Hum@s 

Editor: Hum@s