Bawaslu Kabupaten Sragen Mengawasi Debat Publik Kedua di Gedung Sasana Manggala Sukowati
|
Sragen – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sragen telah melaksanakan pengawasan terhadap jalannya debat publik kedua yang berlangsung di Gedung Sasana Manggala Sukowati pada Rabu, 20 November 2024. Debat ini merupakan bagian dari rangkaian kampanye untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sragen 2024.
Dalam debat kedua ini, Bawaslu tetap berkomitmen untuk memantau setiap aspek dari acara tersebut. Mereka juga mengingatkan kepada semua pihak untuk menjaga ketertiban dan mengikuti aturan yang telah ditetapkan.
Dengan adanya pengawasan yang ketat dari Bawaslu, diharapkan debat publik ini dapat memberikan informasi yang jelas dan akurat kepada masyarakat mengenai visi dan misi masing-masing calon, serta membantu pemilih dalam menentukan pilihan mereka pada hari pemungutan suara nanti.
Dalam debat kedua ini menghadirkan tema “Membangun Sragen Sejahtera Melalui Peningkatan Kualitas Beragama, Kepercayaan, Budaya, Ekonomi, Ketahanan Pangan, Infrastruktur dan Lingkungan Hidup dalam Kerangka Integrasi Bangsa”
Debat kali ini Paslon nomor urut 2 Sigit Pamungkas - Suroto mendapat kesempatan pertama menyampaikan visi misi sesuai tema Jika terpilih dia berjanji melakukan gerak cepat melakukan lompatan kemajuan agar kesejahteraan masyarakat Sragen segera tercapai Seluruh program kerja fokus pada pengentasan kemiskinan Kemudian menciptakan lapangan kerja yang seluas-luasnya Melakukan pemerataan pembangunan antara utara Bengawan dan selatan Bengawan Sedangkan di bidang budaya ingin memajukan hingga tingkat internasional
Sementara paslon nomor urut 1 Untung Wibowo Sukowati - Suwardi menekankan peningkatan pembangunan sumber daya manusia yang maju seperti melalui beasiswa mahasiswa berprestasi Selain itu juga akan ada pembangunan sport center untuk pengembangan prestasi olahraga serta mengadakan pengobatan gratis bagi warga dengan mendekatkan sarana prasarana kesehatan dan kualitas pelayanan di semua fasilitas kesehatan
Penulis dan Foto: Hum@s
Editor: Hum@s